Kegiatan Ramadhan : Kajian Ilmu Tajwid

0
475

Kegiatan Ramadhan : Kajian Ilmu Tajwid

Selasa (14/05/2019) bertepatan dengan 9 Ramadhan 1440 H Mahkamah Syar’iyah Meureudu mengisi kegiatan Ramadhan seperti biasanya dilaksanakan sesuai jadwal yang telah di tentukan yaitu setelah shalat Zhuhur berjamaah. Kegiatan tersebut diikuti oleh seluruh pegawai Mahkamah Syar’iyah Meureudu, mulai dari Ketua, Hakim, Pejabat Struktural dan Fungsional, serta pegawai kontrak.

Dalam agenda ramadhan kali ini diisi dengan kajian tentang ilmu tajwid yang langsung disampaikan oleh Ketua Mahkamah Syar’iyah Meureudu Bapak A. Mahfudin, S.Ag, MH. Dalam penjelasanya beliau mengatakan bahwa Ilmu tajwid merupakan sebuah ilmu yang mempelajari bagaimana cara membaca Alquran dengan benar. “Mungkin anda pernah mendengar orang yang sedang mengaji dan suaranya merdu bacaannya sedap dan benar? Mengapa bisa orang tersebut begitu merdu dan sedap bacaannya? Karena orang itu mengetahui bacaan tajwid yang benar”. Maka dari itu sangat penting sekali ilmu tajwid untuk anda yang masih belajar dan belum menguasai” lanjut beliau.

Diakhir penyampaian beliau mengharapkan agar seluruh pegawai Mahkamah Syar’iyah Meureudu bisa menguasai ilmu tajwid dengan benar agar bisa di terapkan dalam membaca Al Qur’an secara fasih baik itu untuk diri sendiri maupun anak-anak kita.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here